Service Repair / Ganti IC EMMC HP Android di Lumajang

Ada beberapa kerusakan pada HP yang disebabkan oleh kendala pada IC EMMC. Satu-satunya cara untuk mengatasinya adalah dengan repair atau ganti. ServiceHPLumajang.com by TWIN'S Phone menerima jasa repair/ganti IC EMMC di Lumajang dengan kualitas terbaik dan harga yang murah.

Apa itu IC EMMC?

Service Repair IC EMMC di Lumajang

IC EMMC adalah sebuah komponen IC pada perangkat HP ataupun smartphone yang memiliki fungsi sebagai tempat penyimpanan data internal. Termasuk data-data sistem operasi (OS) untuk meyimpan file untuk berbagai perangkat lunak termasuk aplikasi di perangkat.

Perangkat smartphone saat ini sudah menggunakan IC EMMC berkapasitas cukup besar. Sehingga mampu menyimpan berbagai file seperti gambar, video, dan audio dengan baik tanpa harus memory eksternal (MMC).

Adapun beberapa komponen IC lain yang serupa, seperti EMCP misalnya. Yakni IC penyimpanan data yang juga termasuk RAM (Random Access Memory). EMMC dan RAM sendiri sebenarnya sama-sama tempat penyimpanan data, hanya saja RAM berfungsi untuk menjalankan sistem dan menyimpan data untuk sementara waktu.

UFS juga termasuk penyimpanan data, hanya saja mampu menyimpan dan membaca data lebih cepat dibandingkan EMMC. Teknologi penyimpanan semacam ini biasanya digunakan pada perangkat smartphone premium dengan performa tinggi.

Indikasi IC EMMC Rusak atau Lemah

Berikut ini beberapa kerusakan yang kemungkinan besar disebabkan olek rusak atau lemahnya IC EMMC.

  • Handphone Sering Tiba - tiba Restart sendiri
  • Handphone Kinerjanya sangat lambat sekali meskipun tidak ada aplikasi yang besar
  • Handphone Kadang Hang / tidak bisa dioperasikan dan disentuh
  • Handphone Sering Muncul Notifikasi Aplikasi Terhenti / Forced Close
  • Handphone ketika di Reset Pengaturan Awal Data tidak ada yang hilang
  • Handphone Gagal Booting / Bootlop
  • Handphone Hanya Muncul Logo Saja
  • Handphone Tidak bisa hidup sama sekali.
  • Dll.

Apa saja yang Menyebabkan IC EMMC Rusak?

Kerusakan IC EMMC bisa disebabkan oleh beberapa hal berikut:

  • Karena Umur / Masa Hidup IC Emmc tersebut sudah Terlalu Lama
  • Handphone terkena air sehingga Komponen IC Emmc Tersebut rusak
  • Terlalu Banyak data yang disimpan sehingga memory internalnya tersisa sedikit sekali
  • Melakukan proses ROOTING yang salah ( biasanya hp akan BRICK/Mati total )
  • Terlalu sering melakukan proses Flash / Update menggunakan PC 
  • Menginstall Custom Rom yang tidak tepat / tidak sesuai dengan partisi IC EMMC
  • Salah memilih ROM waktu melakukan UPDATE / FLASH
  • DLL.

 Mengatasi IC EMMC Rusak atau Lemah

Solusi yang paling tepat untuk mengatasi IC EMMC yang rusak ataupun lemah adalah dengan mengganti komponen tersebut. Beberapa kasus memang memungkinkan untuk repair atau diperbaiki, tentu dengan biaya yang lebih murah.

TWIN'S Phone menawarkan jasa service repair ataupun ganti IC EMMC untuk berbagai tipe HP Android. Selain itu, kami juga menerima tambah kapasitas penyimpanan memory internal untuk beberapa tipe HP.

Beberapa tipe HP lain juga bisa ditambah RAM, yakni perangkat yang menggunakan EMCP. Jadi, untuk kamu yang merasa memory penyimpanan HP kamu kurang bisa langsung bawa ke tempat kami.

Kamu juga bisa konsultasi secara gratis terkait kerusakan IC EMMC HP kamu, bisa langsung datang ke tempat kami ataupun hubungi kontak di bawah ini!

No. HP: 082233458789

Alamat: Jln. Sultan Hasanuddin no 15 - Kel. Tompokkersan - Kec. Lumajang


Diskusi